Bahasa pemrograman Go adalah proyek open source untuk menjadikan pemrograman lebih produktif.

Go ekspresif, ringkas, bersih, dan efisien. Mekanisme konkurensi Go mempermudah membuat program pada mesin-mesin yang terhubung dalam jaringan dan dengan multi- core, sementara sistem tipe Go yang baru membuat konstruksi program yang fleksibel dan modular. Go mengompilasi kode dengan cepat menjadi bahasa mesin, namun memiliki kenyamanan garbage collection dan refleksi run-time yang tangguh. Go adalah bahasa pemrograman dengan tipe statis namun berasa seperti bertipe dinamis.

Memulai dari awal

Memasang Go

Instruksi untuk mengunduh dan memasang Go.

Tutorial: Memulai dari awal

Tutorial singkat "Hello, world" untuk mulai dari awal. Mempelajari secara singkat tentang kode, perkakas, paket, dan modul pada Go.

Tutorial: Membuat sebuah modul

Sebuah tutorial tentang topik-topik singkat yang memperkenalkan fungsi, penanganan eror, array, map, unit tes, dan mengompilasi.

Tutorial: Bekerja dengan banyak modul

Pengenalan tentang konsep dasar membuat dan menggunakan ruang kerja (workspace) dengan banyak modul. Workspace berguna untuk melakukan perubahan di antara beberapa modul.

Menulis aplikasi web

Membuat sebuah aplikasi web yang sederhana.

Cara menulis kode Go

Dokumen ini menjelaskan cara mengembangkan sejumlah kecil paket Go dalam sebuah modul, dan juga menjelaskan cara menggunakan go program untuk membangun dan menjalankan tes pada paket.

Tur Bahasa Pemrograman Go

Pengenalan Go secara interaktif dalam tiga bagian. Bagian pertama membahas sintaksis dasar dan struktur data; bagian kedua membahas method dan interface; dan yang ketiga memperkenalkan konkurensi primitif dari Go. Setiap bagian berakhir dengan beberapa latihan supaya anda dapat mempraktikkan apa yang telah dipelajari. Anda bisa melakukan tur secara daring atau memasangnya di komputer anda:

$ go get github.com/golang-id/tour

Perintah di atas akan membuat sebuah program bernama tour di dalam direktori bin di ruang-kerja anda.

Menggunakan dan memahami Go

Efektif Go

Dokumen yang memberikan petunjuk untuk menulis kode Go yang bersih dan idiomatis. Sebuah tulisan yang harus dibaca bagi yang baru memprogram Go. Dokumen ini menggabungkan spesifikasi bahasa dan tur, yang mana keduanya sebaiknya dibaca terlebih dahulu.

Plugin untuk editor dan IDE

Dokumen yang berisi plugin untuk editor dan IDE yang umum digunakan, yang mendukung Go.

Diagnostik

Dokumen yang berisi ringkasan perkakas dan metodologi untuk mendiagnosis permasalahan dalam program.

Mengatur dependensi

Bila kode Anda menggunakan paket-paket eksternal, paket tersebut (yang didistribusikan sebagai module) menjadi dependensi.

Tanya jawab

Dokumen ini berisi jawaban dari pertanyaan yang sering diajukan tentang Go.

Referensi

Dokumentasi paket

Dokumentasi untuk pustaka bawaan Go.

Dokumentasi perintah

Dokumentasi untuk perkakas Go.

Spesifikasi Bahasa

Spesifikasi bahasa Go yang resmi.

Model memori pada Go

Sebuah dokumen yang menspesifikasikan kondisi-kondisi di mana pembacaan sebuah variabel pada sebuah goroutine dapat dijamin mengobservasi nilai yang dihasilkan oleh penulisan ke variabel yang sama dalam goroutine yang berbeda.

Proposal

Dokumentasi proposal perubahan pada bahasa Go dalam Bahasa Inggris.